Blog Archive

translate

labels

Join The Community

Premium WordPress Themes

Kamis, 27 Januari 2011

resep makanan, kerak telur

Resep Masakan – Kerak Telur

Bahan Kerak Telur :

Cara membuat Kerak Telur :

  1. Panaskan penggorengan kerak telur hingga cukup panas.
  2. Masukkan satu sendok makan sayur ketan yang sudah direndam beserta airnya, tutup dan masak kurang lebih 2 – 3 menit.
  3. Buka tutupnya, kemudian beri 1 butir telur, 1 sdm bawang goreng, 1 sdm serundeng, 1/2 sdm ebi, 1 buah cabai rawit, 1 sdt garam, 1/2 sdt lada bubuk dan 1/2 sdt gula pasir, aduk rata.
  4. Ratakan disisi penggorengan kurang lebih berdiameter 20 cm, tutup dan masak kembali hingga harum
  5. Balik penggorengan kerak telur hingga terjilat api dan permukaan atas harum terbakar. Sajikan.

Lama tinggal di sini, tapi baru kali ini aku makan kuliner khas betawi yang satu ini. Sebenarnya dah lama sekali ingin coba, tapi selalu gag kesampaian. Baru semalam aku mencobanya. Rasanya gurih, kayak telur dadar, cuma yang membedakan terasa lebih gurih, ada pedas-pedasnya dikit. Pokoqnya enak deh…, setelah nanya-nanya sana-sini, akhirnya aku dapatkan resepnya:

Bahan:

2 butir telur bebek

50 gram beras ketan putih (dicuci bersih dan direndam dengan air kurang lebih 2 jam)

2 sdm bawang goreng

2 sdm serundeng (parutan kelapa yang disangrai sampai kering) atau abon juga bisa

2 buah cabai rawit iris halus

1sdt garam

½ sdt lada bubuk

½ sdt gula pasir

2 sdm ebi bubuk

Cara membuat:

Panaskan penggorengan, olesi dengan sedikit margarin kemudian masukkan satu sendok sayur ketan yang telah direndam beserta airnya. Tutup dan masak hingga kurang lebih 2-3 menit.

Buka tutupnya, kemudian beri 2 butir telur yang telah dikocok lepas, masukkan 2 sdm bawang goreng, 2 sdm serundeng atau abon, 2 sdm ebi, 2 buah cabai yang telah diiris, 1sdt garam, ½ sdt lada bubuk, ½ sdt gula pasir, aduk rata. Kemudian ratakan di sisi penggorengan kurang lebih berdiameter 20cm, tutup dan masak hingga harum. Balik penggorengan kerak telor hingga terjilat api dan permukaan atar harum terbakar.

Selamat mencoba…

0 comments:

Posting Komentar